KALAM AL HABIB ALI ZAINAL ABIDIN AL KAFF

 "Adakah obat putus cinta ya habib ?"

"ingat bahwa di sana ada kekasih yang tidak memutuskan,bahkan selalu mengingati disaat-saat kita lupa dan sekalipun di zhalimi"

                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Ketika saya tanpa sengaja membuat sedikit kecewa di hati guru saya,maka itu adalah hari terburuk bagi saya."

"Dan saya selalu ingat hari-hari itu dan hari ini saya merindumu murobby...."

                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Ketika hati sudah senang kepada sesuatu, maka rasa bosan akan hilang begitu saja dari dirinya saat melakukannya, bahkan yang ada malah kebosanan yang datang saat di tinggalkan sesuatu yang di cintai tersebut"

                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

" Kamu berhak membenci kesalahan seseorang tanpa harus membenci orang yang bersalah"

                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Dekat kepada mereka para ulama adalah obat yang sangat hebat. Terkadang kita tidak tahu adalah hal yang salah , namun dengan keberadaan mereka kita menjadi ingat, tidak terasa ibadah kita pun ternyata tidak selamat dari kemaksiatan"

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Tidaklah semua yang berjenggot adalah SYEKH dan tidak semua orang yang menggunakan imamah adalah Orang yang BERILMU"

                                                                                               ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Daripada kamu memikirkan mereka yang tidak tulus mencintaimu, lebih baik kamu mendoakan mereka yang setia padamu"

                                                                                               ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

" Lukman Bin Hakim  pernah ditannya:
Apakah perkara yang paling indah yang pernah kamu lihat dalam hidupmu?

Beliau menjawab :
"Perkara yang paling indah yang pernah aku lihat adalah seseorang yang melihat aibku dan masih menyukai aku."

                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Mereka yang pandai menutup rahasia (aib) orang lain walaupun aib itu benar adanya."
.
"Maka Allah سبحانه و تعالى akan menutup aibnya disaat semua aib manusia terbuka dihari kiamat."
.
"Dan mereka yang berusaha untuk membuka aib orang lain. Maka Allah سبحانه و تعالى pun akan membuka aibnya kelak dihari kiamat."
.
Semua manusia memiliki aib dan semua pula memiliki lidah. .
"Jangan pernah lupa !! Lidahmu yang kau gunakan untuk membuka aib orang lain, tanpa disadari engkaupun memiliki aib dan manusia lain memliki lidah."

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Seseorang yang terburu-buru untuk mendapatkan sesuatu yang belum pantas untuknya dimasa ini, akan datang satu masa yang seharusnya dia merasakan kenikmatan pada saat itu namun rasa nikmat itu tidak akan dirasakannya lagi."

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Apa kamu pernah melihat adanya bayanganmu di saat gelap??
.
Terkadang kamu tidak harus berharap kepada sahabat baikmu karena jika dia mau dia akan pergi semaunya
.
Namun engkau perlu tau bahwa Allah سبحانه وتعالى selalu Ada untukmu apapun keadaanmu."

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Pemberian tanpa di dahului permintaan adalah hal terhebat,
Rasa cinta tanpa ada keraguan adalah hal terindah,
Dan persahabatan tanpa modus itulah arti kata *Tulus*"
.
👳 AlHabib Ali Zaenal Abidin Alkaff

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Bukan tugasmu untuk memberi kebahagiaan kepada semua orang, tetapi tugasmu ialah tidak menyakiti satu orang pun."

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Manusia itu indah bukan dengan apa yang dimiliki, namun indah dengan setiap apa yang disedekah dan memberi."
.
"Matahari mempunyai api yang sangat mematikan, namun ia selalu indah dengan memberi cahaya kepada dunia."







                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Kalian sibuk dengan urusan dunia kalian, tidak perlu ikut campur pada urusan ulama yang hidupnya sehari - hari adalah dengan ilmu.
.
Tatkala ada masalah yang tidak dipahami terus saja tanya kepada mereka dan jangan membingungkan fikiran kalian tentang bertanya apa dalillnya karena itu bukan dunia kalian.
.
Mana mungkin satu orang yang sakit bertanya pada dokter tentang campuran obat, agar dia boleh membuat campuran obat di rumah sendiri."
                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Berusahalah untuk selalu dekat dengan Allah, jika kamu belum mampu berdekatlah bersama seorang yang dekat kepada Allah. Karena dia akan memimpinmu sampai kepada Allah."
.
                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Jika mengambil darimu hal-hal yang kau suka, percayalah bahwa Allah سبحانه وتعالى akan menggantikannya dengan yang lebih baik yang tak pernah kau duga."

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Sahabat termiskin dan terkayaku
.
Aku berjumpa dengan sahabat yang sangat miskin dia sehari terkadang makan terkadang seharian tidak makan, dia mengadukan hal nya itu dan minta di doakan supaya mendapat rezeki yang luas dia sangat kekurangan ....
.
Sahabatku yang lain tinggal di rumah sewa tidak memiliki kendaraan, akan tetapi ia dan istrinya bekerja dan menghasilkan uang yang mencukupi keluarga kecilnya, ia pun minta di doakan karena rezekinya sangat kurang, katanya.
.
Aku juga bersahabat dengan dia yang memiliki rumah sendiri dan mobil dan anaknya semua di pendidikan yang baik dan tercukupi disaat berjumpa dengannya dia pun bercerita jika hidupnya penuh kekurangan dan minta didoakan supaya rezekinya luas. .
Di tempat lain sahabatku yang rumahnya bak istana bahkan memiliki puluhan mobil pun bersedih dan bercerita hal ihwalnya penuh kekurangan dan doakan saya habib! supaya rezeki kami berkecukupan, kami sangat perlu uang.
.
Akupun pergi ke tempat ia yang memiliki jabatan di luar sana dan di jemput dengan kendaraan mewah bahkan memliki gedung gedung besar di pusat kota, ceritanyapun sama dia memiliki hutang dan minta didoakan supaya ia mendapat kemudahan, ia ternyata sangat memerlukan uang ...
.
Pengalaman sangat memberiku pelajaran bahwa tidak akan ada keupasan didalam kehidupan duniawi kekayaan letaknya di Hati.

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

SIAPA KEKASIHMU WAHAI RASULULLAH ﷺ ?
.
Ketika engkau berbuat baik maka Rasulullah ﷺ berbangga, ketika engkau berbuat buruk Rasulullah ﷺ akan mendoakan mu. Rasulullah ﷺ tidak pernah marah, Rasulullah ﷺ tidak akan kesal terhadapmu. Kenapa? Kerana Rasulullah ﷺ sayang kepada engkau.
.
"Amat hina jadwal hidupmu ketika engkau tidak menghadirkan ataupun mengingat Rasulullah ﷺ di dalam satu hari mu padahal Rasulullah ﷺ selalu mengingat engkau."
.
Bahkan di setiap hari-harinya Rasulullah ﷺ dijadikan untuk berperang, Untuk siapa Rasulullah ﷺ berperang?
.
Rasulullah ﷺ berkata "Aku tidak meminta untuk anak-anakku, aku tidak minta untuk keluargaku tapi yang aku sayang adalah ummatku yang selalu melupakan ku yang tidak pernah mengingati Ku."
.
Bahkan untuk satu bulan sekali sahaja ada yang sudah berbangga "Saya sudah menghadiri majlis ilmu semalam" dia tidak merasa ini adalah kewajiban bagi dia.
.
Semoga Allah memberikan kita ilham sehingga kita mampu membaca sejarah Rasulullah ﷺ dan lebih mengenal Rasulullah ﷺ. Semoga kita termasuk didalam kalangan orang yang mencintai Rasulullah, dan anak-anak kita kenal dan cinta pada Rasulullah ﷺ.
.
Rasulullah ﷺ adalah insan yang selalu merindui kita, hari-harinya Rasulullah ﷺ berteriak .
"Orang yang aku kasihi, orang yang aku kasihi"
.
Lalu sahabat bertanya kepada Rasulullah, "Ya Rasulullah bukankah kami kekasihmu".
.
Kata Rasulullah ﷺ "Bukan, kalian adalah saudaraku."
.
Lalu dikatakan "Siapa kekasihmu Ya Rasulullah?"
.
Maka Rasulullah ﷺ mengatakan "Nanti di akhir zaman ada ummat-ummat yang rela keluarkan hartanya, megorbankan hari-harinya dan waktu nya hanya untuk bertemu aku di dalam mimpi."
.
Rasulullah ﷺ sangat menyayangi mu, Rasulullah ﷺ sangat mencintaimu. Dan sekarang kita hanya bertanya "Apakah hadis ummati Sohih atau dhoif?" Itu sahaja yang kita bahas.
.
Hari-hari Rasulullah ﷺ "Ummati" tidak perlu dibahas hadis ummati. Semua sekarang sibuk padahal tiada pengetahuan di dalam ilmu riwayat. Bacalah sejarah Rasulullah ﷺ semuanya tentang kecintaan Rasulullah ﷺ kepada kita.



                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Yang demen masalah biasa jadi sulit, Allah persulit masalahya. Yang mempermudah masalahnya dengan orang lain, Allah akan mempermudah urusannya." 👳
                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

۞اَللهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ۞
.
"Tanda ikhlasnya seseorang dalam menasehati adalah ketika apa yang ia nasehatkan tertuju pada dirinya sebelum orang lain. Tanda ikhlasnya seseorang dalam menerima nasehat adalah ketika apa yang di nasihatkan padanya benar-benar ia sadari ada pada dirinya bukan pada orang lain."






                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"((Sahabat yang datang di saat perlunya saja adalah sahabat terburuk))." "Menurutku merekalah yang terbaik karena selalu menganggapku terbaik untuk memenuhi kebutuhan mereka."


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


"Dokter inginkan dari pasiennya yang sakit agar penyakitnya pergi dan di hilangkan bukan orangnya yang di buat pergi dan di hilangkan." "Kamu boleh mengkritik ucapan seseorang yang salah namun menghormati pembicara amatlah penting."


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Mereka yang memusuhiku sebenarnya mereka teramat banyak jasa dan keutamaan yang mereka berikan kepadaku." "Semoga Allah yang maha pengasih tidak menjauhkan aku dari musuh-musuhku." "Mereka akan selalu merasa penat dan mencari tahu tentang kekuranganku sehingga aku akan mampu merubah kekuranganku." "Dan mereka akan selalu berusaha mendahuluiku dalam setiap hal sehingga aku bersemangat untuk mendapat kemuliaan yang tinggi."
.
#Kalam IMAM SYAFI'I

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
"Seorang guru yang sempurna dan waashil tidak akan pernah memutus talinya yang bersambung pada murid-muridnya karena sebab ketidakpatuhan si murid terhadap perintah sang guru dan ketidakpatuhanya terhadap cara sang guru dalam berdakwah, karena seorang guru yang sempurna mempunyai tujuan semata keselamatan murid di hari kiamat, bukan sekedar ketaatan para murid padanya."


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Coba perhatikan teks berikut ini :" Besar : dia harusnya hormat kepada saya karena saya lebih besar darinya
Kecil : dia harusnya sayang kepada saya karena saya lebih kecil

Alim: dia harusnya yang datang menimba ilmu dari saya karena saya orang berilmu
Penuntut ilmu : dia harusnya yang datang kepada saya mengamalkan ilmunya dengan mengajari saya

Orang mampu : dia harusnya yang datang meminta permohonan kepada saya karena dia yang butuh
Orang yang ada hajat : seharusnya jika dia baik dia datang mendermakan hartanya kepada saya
Andai saja semua terbalik ... sebagai contoh :

Besar : dia anak kecil seharusnya aku lebih menyayanginya
Kecil : dia lebih tua dariku seharusnya aku lebih menghormatinya "Jika itu di amalkan saya kira semua akan saling memahami satu sama lain dan tidak ada permusuhan antar sesama."* "Semua berfikir dengan dewasa dan tidak langsung memenangkan diri sendiri sehingga dia akan rasakan lezatnya kebersamaan antara satu sama lain." "(Kalimat atau kelakuan yang kita tujukan kepada orang lain sepertinya biasa saja bagi kita, namun itu terkadang sangat menyakitkan di hati orang lain)" Anak kecil akan menangis ketika kita ambil mainan mereka yang kita anggap harganya ribuan rupiah saja namun mainan yang hanya ribuan itu sangatlah berharga di mata mereka. "Hati-hati dengan hati kawan" ❤

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Jangan pernah berniat untuk menghancurkan jembatan yang dengan susah payah engkau bangun dan lewati." "Mungkin saja suatu saat engkau akan memerlukan keberadaannya lagi."

                                                                                                 ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Setelah kamu baligh jika setiap satu hari satu orang saja yang kamu bicarakan keburukannya dari belakang (walaupun kamu benar, itu namanya -ghibah- )." "Bayangkan jika kamu hidup setelah baligh itu 60 tahun, maka kamu akan menghadapi kurang lebih 21.900 kasus, kamu sudah siap menghadapi mereka?"
                                                                                                  ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Seorang yg bijak pernah berkata: .
Do'akanlah mereka yg hasad, iri, dengki
padamu panjang umur,agar ia mampu
melihat kesuksesanmu kelak.




                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Senyum adalah jawaban yang teramat bijak untuk orang yang datang mencelamu"
                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Jika kau ingin mendapatkan cinta, maka kau harus rela berjuang terhadap yang kau cintai"
 
                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
 --------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

*Bahkan sesuatu yang kita katakan 100% salah bagi orang lain, belum tentu itu dikategorikan Salah.* *Seorang ulama pernah berlalu dihadapannya seorang yang meminum arak ..lalu dia memejamkan matanya lalu istighfar ..* Sahabatnya bertanya : *"Kenapa wahai imam ? Apa yang berlaku ? Kenapa engkau istighfar ...apakah dia adalah si pendosa besar ..?* Maka imam tersebut berkata : *Andai saja engkau bertanya kepadaku siapa dia ..?*
*Maka aku akan menjawab mungkin saja dia adalah wali Allah ...* Keheranan muridnya bertanya lagi : *"Bgaimana itu bisa terjadi ?* Maka imam menjawab : *"Wahai muridku , disaat dia bermaksiat dia adalah orang yang jauh dari Allah , tapi siapa yang mengira disaat aku lengah satu menit saja dia bertaubat kepada Allah dan taubatnya diterima ..lalu dia menjadi orang yang dekat kepada Allah sementara aku semakin jauh karena berburuk sangka kepada hamba Allah ...
* Salaf kita Alawiiyin mengajarkan : *"Jika ada satu masalah orang lain yang Allah buka dihadapanmu maka carilah 70 jalan atau cara atau jalan keluar satu persatu hingga 70 cara supaya engkau keluar dari berburuk sangka jika sudah tidak Ada juga maka ketahuilah tidak ada gunanya engkau mengurusi urusan orang lain ..dan kau tidak akan menghasilkan apapun dari suudzonmu kecuali dosa , meskipun benar..."


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
 ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Jika engkau ingin mengetahui siapa saja yang
senantiasa bersemayam dihatimu?

Dialah yang menjadikanmu merasa seakan kamu selalu bahagia
didalam kehidupanmu meski sekarang kamu merasa bersedih hati.


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Manusia akan cepat melupakan beribu kebaikan karna hanya satu kesalahan yang mungkin tak sengaja kau lakukan, maafkanlah dia yang bersalah kepadamu.dan berusahalah untuk tidak membenci orang yang pernah berada indah di hatimu."


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Perilakumu suatu saat akan menjadi kenangan bagi orang lain, Maka lakukanlah yang terbaik.


                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Bicara itu seperti obat.
Jika kadarnya sesuai, mendatangkan manfaat.
Namun, jika berlebihan malah bisa membunuh.

                                                                                                ( AL Habib Ali Zainal Abidin AL Kaff )
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Komentar

  1. subhanawllah saya sangat banyak ilmu dan bertambah nya pemahaman say yg masih awam.dalm menghargai hati orang maupun say sendiri alhamdulilah dgn melihat tulisan al ustad makasih say bnyak intropeksi diri makasih alhamdulillah

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEDIKIT ILMU PARA WALIYULLAH PADA MASANYA

Mengenal Riwayat Sayyidil Walid Al Allamah Al Arif billah Al Habib Abdurrahman bin Ahmad bin Abdul Qadir Assegaf